Thursday, July 17, 2014

Earth to Echo; fun fearless alien adventure!

Kisah persahabatan anak-anak dengan alien sudah bukan hal yang baru di dunia film (Hollywood). Yang paling memorable (buat saya) adalah film E.T. karya Steven Spielberg dan beberapa tahun lalu ada Super 8 yang diarahkan JJ Abrams. Kali ini konsep yang sama berlanjut dibawah arahan sutradara Dave Green dengan judul Earth to Echo. Tiga orang sahabat yang bernama Tuck (Brian Bradley), Alex (Teo Halm) dan Munch (Reese Hartwig) yang tinggal di kota kecil di daerah Nevada Amerika akan berpisah karena kota kecil mereka akan digusur demi pembangunan jalan tol. Sebelum mereka berpisah, mereka sepakat untuk melakukan sesuatu bersama-sama, menyelidiki sebuah peta yang akhir-akhir ini sering muncul dilayar handphone mereka. Perjalanan yang mereka lakukan ternyata menghasilkan sebuah penemuan makhluk alien yang mereka beri nama Echo yang kondisinya rusak berat. Trio ini bertekad untuk membantu Echo memulihkan diri agar bisa pulang ke planetnya, hanya saja mereka harus berhadapan dengan para pekerja konstruksi jalan tol yang ternyata berada di kota mereka bukan untuk membangun jalan tol. Jika trio ini berhasil menyelamatkan Echo maka mereka punya kesempatan untuk menyelamatkan tempat tinggal mereka dari gusuran.
Untuk sebuah film anak-anak (dan keluarga), Earth to Echo jelas terlihat fresh dengan format found footage karena saya sendiri belum melihat film di genre ini dengan konsep tersebut, sayangnya menurut saya format ini juga yang jadi kekurangan film ini. Kisahnya sih enak dinikmati dari awal hingga akhir ditambah para pemain ciliknya yang tampil solid dengan keunikan karakter masing-masing. Buat saya pribadi, petualangan anak-anak di film ini mengingatkan saya pada film E.T. dan Goonies karena memiliki 'keseruan' yang sama. Overall.. film ini menarik untuk disaksikan bersama keluarga, mengajarkan anak untuk menjadi berani serta bertanggung jawab dan orang tua pun jadi punya alasan untuk melarang anaknya keluyuran di malam hari karena nanti selain ada kemungkinan bertemu alien imut dan lucu seperti Echo tapi ada kemungkinan juga bertemu alien ganas yang memakan manusia.. hiii....

It scores 7 outta 10!


Posted via Blogaway

No comments: