Thursday, July 31, 2014

Step Up All In; Step Up reunion without Channing Tatum

To be honest... ada satu hal yang muncul dikepala saya saat tahu film ini dirilis, kok bisa ada sequelnya lagi ya?? Step Up yang pertama sih oke, Step up 2 the street biasa aja, Step up 3D membosankan dan Step Up revolution benar-benar payah. Dan kini ada film kelima, Step Up all in dibawah arahan sutradara Trish Sie. Hasilnya? Ya yang pasti gak sebagus Fast & Furious 5 lah ya meskipun kayaknya mereka mencoba konsep yang sama.
Sean (Ryan Guzman) beserta kawan-kawan dari crew The Mob (ingat Step Up Revolution?) gagal mencari kerjaan menari di Los Angeles. Ketika rekan-rekannya memutuskan kembali ke kampung mereka di Miami, Sean tetap tinggal dan malah ingin ikut lomba The Vortex dengan merekrut crew baru dengan bantuan Moose (Adam Sevani; ingat Step Up 2?). Maka bergabunglah beberapa penari dari semua film Step Up sebelumnya kecuali Channing Tatum, demi memenangkan kompetisi tari bergengsi yang dilaksanakan di Vegas. Bisakah mereka menang? Ya bisalah!
Gak ada hal baru yang ditawarkan film ini, ceritanya klise (banget!), aktingnya payah dan koreografinya gak menarik. Yang paling lumayan buat saya ya lagu-lagu soundtracknya yang menghentak. That's it.

It scores 4 outta 10!


Posted via Blogaway

No comments: