Friday, September 26, 2014

The November Man is NOT 007

Akhir-akhir ini cukup banyak kisah novel yang diangkat ke layar lebar oleh Hollywood, nah ini ada satu lagi.. novel berjudul There Are No Spies karya Bill Granger yang terbit tahun 1987 dibuat film dengan judul The November Man dibawah arahan sutradara Roger Donaldson. Peter Deveraux (Pierce Brosnan) adalah seorang agen rahasia (sounds familiar?) CIA yang pensiun tahun 2008. Sebuah 'krisis' di Rusia membuat ia harus terjun lagi ke lapangan agar tidak ada lagi korban yang berjatuhan dari pihak CIA. Misi ini ternyata berbuah pahit, wanita yang ia cintai tewas terbunuh oleh pemuda yang pernah ia latih sebelum pensiun, David Mason (Luke Bracey). Dan kini Mason diperintahkan pimpinan tertinggi bernama Weinstein (Will Patton) untuk membunuh Deveraux dengan alasan menjaga keamanan misi CIA yang kini sedang berlangsung di Rusia. Berhasilkan Mason membunuh Deveraux? Tentu saja tidak...

Jika dibandingkan dengan kisah spionase lainnya seperti 007 atau Jason Bourne, The November Man ini terlihat serba tanggung, action bukan.. drama juga bukan karena cukup banyak plot holes. The November Man ini sebenarnya proyek idaman aktor Pierce Brosnan sejak tahun 2005, makanya selain jadi bintang utama ia juga duduk di kursi produser serta pemegang saham perusahaan Irish DreamTime yang memproduksi film ini. Brosnan pernah bekerja sama dengan sutradara Donaldson di film Dante's Peak sehingga Donaldson tahu bagaimana cara mengekspose sang aktor dengan baik. Brosnan dan Bracey membawakan karakter mereka dengan baik meskipun gayanya tetap mengingatkan saya pada agen 007. Selama 100 menitan hanya adegan kucing-kucingan antara Deveraux dan Mason yang lumayan seru serta menghibur untuk disaksikan, selebihnya biasa saja kalau tidak mau dibilang membosankan. Seandainya ceritanya dikembangkan dengan baik mungkin film ini bisa menjadi franchise spionase yang baru dan lebih populer. Semoga saja sequelnya nanti bisa (jauh) lebih baik. *finger's cross*

It scores 6 outta 10!


Posted via Blogaway

No comments: