Wednesday, March 19, 2014

Her is a beautiful love story

We all know that everybody need somebody... or in this case, we can call it... something. Theodore Twombly (Joaquin Phoenix) adalah seorang pria yang kesepian, pekerjaannya menulis surat cinta yang indah untuk orang lain tapi hidupnya terasa membosankan apalagi sejak perceraiannya dengan Catherine (Rooney Mara). Saat ini semua orang membutuhkan asisten digital yang bisa membantu mengatur semua kegiatan (setting film ini ada di masa depan) dan Theodore tertarik untuk membeli sebuah Artificial Intelligence OS (Operating System). Yang menarik ternyata OS1 ini memiliki kemampuan lebih dari sekedar asisten digital, ia bernama Samantha (disuarakan oleh Scarlett Johansson) dan memiliki emosi layaknya manusia. Theodore yang kesepian merasa kehadiran Samantha telah mengisi kekosongan hidupnya, bahkan dalam urusan seks. Alhasil merekapun berkencan layaknya orang berpacaran di dunia nyata dan namanya orang pacaran pasti ada momen enak dan gak enaknya.
Film Her ditulis dan disutradari salah satu sineas favorit saya, Spike Jonze. Dalam film ini ia memberikan gambaran tentang dunia dimasa depan ketika manusia menjadi lebih individual dan sibuk dengan gadget mereka masing-masing. Meskipun dunia yang digambarkan Jonze bisa dibilang 'menyendiri' namun secara visual terlihat nyaman dan adem dengan warna sephia disepanjang filmnya, sinematografinya terlihat sederhana tapi apik. Kisah yang ditulis Jonze sebenarnya bukan hal baru dalam dunia 'love story', hanya saja Jonze lebih cerdas dalam mengangkat aspek psikologis karakter-karakternya. Phoenix tampil prima sebagai pria yang sedang mencari bagian dari dirinya yang hilang, ini adalah salah satu performance terbaiknya. Johansson juga memikat meskipun hanya suaranya yang bisa kita dengar, ia berinteraksi dengan baik dengan Phoenix. Begitu juga pemain lain yang tampil hanya sebentar tapi cukup berkesan. Overall buat saya film her adalah salah satu kisah love story yang indah.. A love letter from Jonze to all of us..

It scores 8 outta 10!


Posted via Blogaway

No comments: